Bogor | Fokusupdate.com- Toko Mixhue di Plaza Lido, Desa Cigombong, menjadi korban pencurian pada Rabu (8/1) sekitar pukul 03.00 WIB. Aksi pelaku terekam jelas oleh CCTV toko. Polsek Cijeruk segera melakukan olah TKP dan menemukan pelaku masuk dengan merusak kunci rolling door.
Ridwan, manajer toko, menjelaskan bahwa kejadian diketahui melalui CCTV karena toko hanya dikunci dari luar tanpa penjaga malam. Pelaku berhasil mencuri uang tunai jutaan rupiah dan satu unit ponsel Samsung untuk pesanan online.
Polisi mengamankan rekaman CCTV dan kunci yang dirusak sebagai barang bukti. Ridwan berharap pelaku segera ditangkap. Polsek Cijeruk masih menyelidiki kasus ini, yang menambah daftar pencurian di wilayah Cigombong, mendorong warga meningkatkan keamanan usaha mereka.
Redaksi : Indra