FOKUSUPDATE.COM|Bogor– Dalam semangat kepedulian di bulan suci Ramadhan 1446 H, Paguyuban Jurnalis Cijeruk, Caringin, dan Cigombong (Cicago) menggelar aksi bakti sosial dengan menyalurkan santunan kepada 50 anak yatim. Uniknya, santunan ini diberikan secara langsung ke rumah masing-masing penerima pada Kamis malam (27/3).
Ketua panitia kegiatan, Nana Suryana atau yang akrab disapa Akew, yang juga merupakan wartawan Berimbang.com, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian insan pers terhadap masyarakat sekitar.
"Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan adik-adik yatim di bulan yang penuh berkah ini. Dengan cara door to door, kami berharap bisa lebih dekat dan melihat langsung kondisi mereka," ujar Akew.
Aksi sosial ini mendapat apresiasi dari masyarakat. Beberapa penerima santunan mengungkapkan rasa syukur atas kepedulian para jurnalis yang turut memperhatikan kondisi mereka menjelang Hari Raya Idul Fitri.
Ketua Paguyuban Jurnalis Cicago, H. Ujang Maturidi, yang juga wartawan Harian Pakuan Raya. menegaskan bahwa kegiatan santunan ini akan menjadi agenda rutin tahunan. "Kami berharap di tahun-tahun mendatang jumlah penerima manfaat bisa semakin bertambah, sehingga semakin banyak yang merasakan kebahagiaan ini," ujarnya.
Kegiatan ini menjadi bukti bahwa jurnalis tidak hanya berperan dalam menyampaikan informasi, tetapi juga memiliki kepedulian sosial yang tinggi terhadap masyarakat sekitar.
Redaksi : Indra